» » Pokjaluh Tanah Datar Meluncurkan Buku Panduan Penyuluh

TANAH DATAR, MIMBARPENYULUH.com — Dalam rangka meningkatkan kinerja para penyuluh agama, Kelompok Kerja Penyuluh Agama (Pokjaluh) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat menerbitkan buku panduan praktis kinerja penyuluh. Peluncuran buku tersebut dilaksanakan hari Rabu (2/9/2015) di Aula Kantor Kemenag Tanah Datar. Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bidang Penerangan Agama Islam (Kabid Penais) Kanwil Provinsi Sumatera Barat H. Maswar dan Kepala Seksi Kepenyuluhan Yohanes Anwar.

Sekertaris Pokjaluh Tanah Datar Raudhatul Jannah menjelaskan bahwa kehadiran buku panduan ini dimaksudkan untuk membantu dan memudahkan para penyuluh di dalam melaksanakan dan mengadministrasikan kegiatan bimbingan dan penyuluhannya. "Selain itu, kami juga berharap buku ini bisa jadi acuan bagian kepegawaian agar semakin memahami detail tupoksi temen-temen penyuluh," tambah Jannah.

Sebagaimana para penyuluh Tanah Datar antusias menyambut peluncuran buku tersebut Kabid Penais H. Maswar juga demikian. "Saya berharap hadirnya buku ini dapat memotivasi penyuluh untuk bekerja semakin baik dan rapi," ujarnya. (jnh)

About Admin

Abu Rasyidah Judi Muhyiddin, Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bekasi | Pin BB 73ca04f3 | Whatsapp 081315609988 | email salampenyuluh@gmail.com
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

1 comments: